Melihat Lebih Dekat Tren AI CX 2025 bersama The Bridge Academy dan Kata.ai di Google Indonesia

REDAKSI JAKARTA

Jumat, 7 Februari 2025 - 06:05 WIB

5086 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta — Customer eXperience (CX) dan inovasi teknologi AI adalah kolaborasi mumpuni yang dapat menjawab tantangan dalam dunia service di era digital. Namun, pertanyaan yang mungkin muncul selanjutnya adalah apa itu customer experience?, bagaimana cara pemanfaatan inovasi teknologi AI untuk dapat mengoptimalkan customer experience? hingga apakah di dalam implementasinya, teknologi AI membantu secara penuh tanpa adanya campur tangan manusia? Demi menjawab beberapa pertanyaan yang muncul, The Bridge Academy dan Kata.ai berkolaborasi dalam seminar bertajuk “Exclusive Workshop on the Future of Customer Experience”.

(Narasumber dan para peserta workshop Tren AI CX 2025 foto bersama di Google Indonesia.)

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Seminar “Exclusive Workshop on the Future of Customer Experience” digelar pada Jum’at, 1 November 2024 yang berlokasi di Google Indonesia, Jakarta Selatan. Ibu Lismaryanti, M.M. selaku CEO The Bridge Academy dan Bapak Irzan Raditya selakui CEO Kata.ai hadir sebagai narasumber yang sukses menyampaikan materi seminar yang sangat insightful bagi para peserta dari beberapa perusahaan & instansi ternama di Indonesia, seperti Transjakarta, Hijra Bank, Eiger, dan lainnya.

Ibu Lismaryanti sebagai Customer Experience Expert membagikan beberapa ilmu seputar customer experience, sejarah singkat CX, hingga customer journey. Customer Experience (CX) jadi hal krusial bagi suatu bisnis. CX adalah konsep atau pola pikir yang harus ditanamkan dan diterapkan di dalam praktik pelayanan oleh setiap pegawai suatu bisnis atau perusahaan. Sebagaimana yang telah diungkapkan oleh Ibu Lismaryanti, CX menjadi hal yang penting karena bisa menjadi suatu diferensiasi/pembeda yang unik dan tak tergantikan bagi bisnis atau brand.

Seiring waktu penerapannya oleh bisnis-bisnis di beberapa negara di dunia, CX pun turut menyebar ke Indonesia. CX mulai masuk ke Indonesia sekitar tahun 2000-an hingga kini terus berkembang. Karena sering disingkat menjadi CX, istilah customer experience sering dianggap sama dengan customer service (CS), padahal keduanya berbeda. CX adalah keseluruhan customer journey atau journey yang dialami oleh pelanggan selama berinteraksi dengan brand atau perusahaan, baik secara online maupun offline. Sementara itu, customer service adalah salah satu touchpoint yang mungkin dialami oleh pelanggan di dalam keseluruhan journey-nya. Untuk menciptakan CX yang luar biasa, penting untuk mengoptimalkan interaksi dengan pelanggan di setiap touchpoint-nya.

Lalu, bagaimana cara pemanfaatan teknologi AI untuk mengoptimalkan CX? Kata.ai hadir untuk menyediakan salah satu inovasi teknologi yaitu KataCX. KataCX adalah platform yang dirancang untuk mengoptimasi komunikasi dan keterlibatan pelanggan melalui chatbot oleh AI dan kemampuan siaran dengan fitur-fitur yang canggih. Pelaku bisnis atau perusahaan bisa membuat dan mengkustomisasi jenis layanan apa yang sedang dibutuhkan melalui KataCX.

Pembahasan menarik selanjutnya adalah mengenai bagaimana proporsi antara manusia dengan inovasi teknologi semacam bot (AI) di dalam suatu pelayanan? Apakah teknologi AI punya proporsi yang lebih besar sehingga tenaga dan pemikiran manusia menjadi agak dikesampingkan? Terkait dengan hal ini, Ibu Lismaryanti menyampaikan jika proporsi tersebut tergantung pada segmentasi range usia pelanggannya dan preferensi customer contact-nya. Maka perlu dilihat bagaimana pelanggannya. Apakah pelanggan merupakan generasi Baby Boomers atau Gen X awal yang menyukai interaksi secara langsung? Apakah pelanggan merupakan generasi Gen Y akhir dan Gen X yang lebih menyukai interaksi melalui chat? Tentunya, data-data tersebut bisa ditarik dari Customer Relationship Management yang dijalankan bisnis atau perusahaan.

Workshop berjalan dengan interaktif. Para peserta turut mencoba menciptakan chatbot masing-masing perusahaan sesuai kebutuhan dengan fitur AI Chatbot Builder dari KataCX. Peserta mengaku senang dapat hadir untuk menggali wawasan baru dalam seminar yang mengangkat topik menarik dan insightful ini. Dengan adanya workshop ini, diharapkan para pelaku bisnis dan perusahaan menjadi lebih aware lagi dengan inovasi-inovasi teknologi khususnya AI untuk dapat mengoptimalkan CX yang dikembangkan.

Berita Terkait

Legislator PSI Minta BUMD Pasar Jaya Segera Renovasi Pasar Gardu Asem dan Sunan Giri
Kepentingan Emak-emak, DPRD Desak Pemerintah Renovasi Pasar Sunan Giri
Kurnia Tri Royani: Pakailah Kesempatan Berkuasa Untuk Pahlawan Terdahulu
Penting Legalitas Perusahaan Pers, Agus Kliwir : Harus Transparan dan Profesional
Bahlil Lahadalia: Mimpi buruk Prabowo dan Partai Golkar.
Perusahaan Bangkrut, PHK Massal: Dimana Perlindungan Negara?
Berbagi Kasih Dan Buka Bersama, Kolaborasi LBH BKN, Keluarga Besar Panolhing Sianturi Dan LPK Orines Santane
Polemik Pemilihan RW 011 TSI Duri Kosambi, Kuasa Hukum Darsuli SH : Kami Akan Melakukan Upaya Hukum

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 06:44 WIB

Kepentingan Emak-emak, DPRD Desak Pemerintah Renovasi Pasar Sunan Giri

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:25 WIB

Kurnia Tri Royani: Pakailah Kesempatan Berkuasa Untuk Pahlawan Terdahulu

Selasa, 18 Maret 2025 - 23:20 WIB

Penting Legalitas Perusahaan Pers, Agus Kliwir : Harus Transparan dan Profesional

Selasa, 18 Maret 2025 - 12:26 WIB

Bahlil Lahadalia: Mimpi buruk Prabowo dan Partai Golkar.

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:08 WIB

Perusahaan Bangkrut, PHK Massal: Dimana Perlindungan Negara?

Minggu, 16 Maret 2025 - 10:40 WIB

Berbagi Kasih Dan Buka Bersama, Kolaborasi LBH BKN, Keluarga Besar Panolhing Sianturi Dan LPK Orines Santane

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:50 WIB

Polemik Pemilihan RW 011 TSI Duri Kosambi, Kuasa Hukum Darsuli SH : Kami Akan Melakukan Upaya Hukum

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:05 WIB

Pdt. Ida Turnip, S.Th Menyampaikan Pentingnya Ketaatan Didalam Firman Tuhan

Berita Terbaru

NASIONAL

FORMASU JAKARTA Gruduk KPK Panggil dan Periksa Buoatu Labura

Jumat, 21 Mar 2025 - 08:55 WIB